PERMAINAN TONNIS
Permainan tonis dimainkan dengan cara dan peraturan yang hampir sama dengan tenis. Tonis merupakan jenis permainan yang menggunakan alat yaitu bola kecil (kurang lebih sebesar bola tenis tapi lebih lentur) dan menggunakan Bad / paddle (pemukul yang terbuat dari kayu). Permainan tonis dapat dilakukan dengan cara bermain tunggal maupun beregu bahkan tonnis dapat dijadikan dasar sebelum bermain tenis.
LAPANGAN TONNIS
Permainan tonnis dimainkan pada lapangan berbentuk segiempat dengan ukuran yang sama dengan lapangan bulu tangkis :
Panjang : 13.40 meter
Lebarnya : 6.10 meter
Tinggi net : 80 centimeter
Tinggi tiang net : 85 centimeter
Permukaan lapangan permainan tonnis dapat berupa : tanah liat, rumput, tegel ataupun cor semen. Batas batas lapangan atau garis selebar 5 centimeter.- Anak diatas usia 12 tahun
BAD / PADDLE
Bad ini digunakan untuk memukul bola, terbuat dari papan kayu yang tidak mudah patah dengan ketebalan 8 – 12 milimeter , lebar 20 centimeter, panjang 24 centimeter, pegangan panjangnya 8 centimeter. Pada pegangan bad harus diberi pengaman berupa tali.
BOLA TONNIS
Bola dalam permainan tonnis hampir sama besarnya dengan bola tenis namun bola tonnis tekanan udaranya berkurang sehingga agak gembos dan lebih ringan dengan maksud agar pantulan bola tidak terlalu kencang lajunya, sehingga lebih lambat.
Permainan tonnis memiliki karakteristik tersendiri yang dapat digunakan untuk olahraga anak sekolah dasar sampai perguruan tinggi dan bahkan masyarakat umum(Bapak-bapak dan ibu-ibu yang mau dan mampu).